Harga Tiket dan Panduan Lengkap Jalur Trekking Curug Putri Kencana
Harga Tiket dan Panduan Lengkap Jalur Trekking Curug Putri Kencana
Jalur Trekking Curug Putri Kencana Terletak di desa karang tengah, babakan madang, Bogor. dan rute trekking sentul paling populer untuk keluarga, curug ini menawarkan pesona alam yang tak kalah memukau dengan rute lainnya yang ada di bogor utara seperti Curug Leuwi Hejo. Curug Putri Kencana menjadi idola para pengunjung karena menawarkan pesona alam yang memukau bagi para pencinta petualangan dan dapat berkunjung ke beberapa air terjun yang ada di kawasan curug putri kencana seperti Curug Tebing, Leuwi Baliung dan Curug Love, apalagi spot foto hutan bambu berasa sedang di jepang hehe.
Dengan air terjunnya yang menawan dan suasana asri, curug ini menjadi destinasi yang wajib dikunjungi. jalurnya mudah di lewati baik untuk anak-anak dan pemula, menikmati keindahan alam yang luarbiasa tanpa harus melalui medan yang terlalu berat, Curug Putri Kencana bisa jadi pilihan yang tepat untuk dijelajahi. Udara sejuk, suara gemericik air, dan pemandangan air terjun yang menakjubkan akan membuatmu merasa seperti berada di dunia lain dan menjadi salah satu alternatif jalur trekking di kawasan Bogor.
Harga Paket Trekking Curug Putri Kencan Sentul
Harga yang relatif murah anda cukup mengeluarkan sebesar Rp. 175.000,-/Orang dan ini adalah harga promo karena harga aslinya Rp. 235.000,-/Orang dengan minimal pemesanan hanya di 3 orang saja dan jadi bagaimana ? Cukup terjangkau bukan? lalu fasilitas apa saja yang akan anda dapatkan setelah mengambil paket trekking ini ? Berikut fasilitas yang akan anda dapatkan :
Fasilitas sudah termasuk:
- Kontribusi Tiket Wisata
- Kontribusi Perhutani
- Pemandu Profesional (Bersertifikat BNSP)
- Air Mineral 600 ML
- Trekking Pole (Tongkat/Alat bantu pada saat trekking)
- Dokumentasi Photo STD
- Jas Hujan (Sudah tersedia jika terjadi hujan)
- P3K Standar
- Jalur Trekking & Hiking
- Perizinan Lintas & Wilayah
- Kontribusi Wilayah
- Asuransi
- Merchindase
Fasilitas yang Tersedia
Meskipun berada di tengah alam, Curug Putri Kencana telah dilengkapi dengan beberapa fasilitas untuk menunjang kenyamanan pengunjung:
- Area Parkir: Tersedia area parkir yang cukup luas untuk menampung kendaraan pengunjung.
- Jalur Trekking: Jalur trekking menuju curug sudah cukup mudah, namun tetap disarankan untuk menggunakan alas kaki yang nyaman dan tidak licin.
- Warung Makan: Terdapat beberapa warung makan yang menyediakan makanan dan minuman ringan.
- Toilet: Fasilitas toilet tersedia, namun sebaiknya Anda membawa tisu basah sendiri.
Baca juga jalur trekking di kawasan Bogor Timur Klik Disini
Kelebihan Curug Putri Kencana
- Alam yang Masih Asri: Curug Putri Kencana masih tergolong belum banyak dikunjungi sehingga suasana alamnya masih sangat asri dan alami.
- Trekking yang Mudah: Bagi Anda yang ingin membawa anak-anak ataupun keluarga, trekking menuju curug akan menjadi pengalaman yang menyenangkan.
- Spot Foto yang Instagramable: Banyak spot foto menarik yang bisa Anda dapatkan di Curug Putri Kencana, Curug Tebing, Leuwi Baliung, Bamboo Japanese, ataupun di Curug Love.
- Harga Tiket Murah: Harga tiket masuk ke Curug Putri Kencana sangat terjangkau.
Dengan segala keindahan dan keunikannya, Curug Putri Kencana sangat cocok bagi Anda yang ingin melepas penat dari hiruk pikuk kota dan menikmati keindahan alam.
Apakah Anda ingin tahu lebih banyak tentang Curug Putri Kencana atau tempat wisata lainnya di Bogor?
[…] menawarkan pesona alam yang tak kalah memukau dengan rute lainnya yang ada di bogor utara seperti Curug Putri Kencana sama-sama jalur teduh. Rute ini menjadi idola para pengunjung karena menawarkan berendam di air […]
[…] dan pesona alam yang tak kalah memukau dengan rute lainnya yang ada di sentul bogor utara seperti Curug Putri Kencana sama-sama jalur teduh dan 1x perjalanan dapat 4 destinasi antara lain curug cibingbin, curug […]